forumku.com logo Forumku Borobudur Budaya Indonesia
forumku  

Go Back   forumku > >
Register Register
Notices

Forum Wanita dan Perempuan Membahas masalah yang berhubungan dengan kewanitaan dan masalah perempuan. Membutuhkan Moderator

Post New Thread  Reply
 
Thread Tools Search this Thread Display Modes
Old 15th August 2015, 11:11 AM   #1
Warga Forumku
 
Join Date: 31 Jul 2015
Userid: 4132
Location: Bandung
Posts: 17
Real Name: Aulia Wulandari
Likes: 0
Liked 7 Times in 7 Posts
Lightbulb Efek Nyeri Punggung Terhadap Kualitas Hubungan Seksual

"Rasanya sulit sekali untuk menikmati hubungan seks sejak punggung saya sakit. Jangankan melakukannya, membayangkannya saja sudah deg-degan karena terbayang rasa sakitnya". ungkap Tania, seorang wanita karir usia 35 tahun.

Keluhan Tania hanyalah salah satu contoh betapa masalah nyeri punggung tak hanya menimbulkan rasa tak nyaman, tapi juga mempengaruhi hubungan seksual dengan pasangan.

"Salah-salah gerak, sakitnya sungguh luar biasa", lanjutnya. Tak mengherankan gara-gara itu ia jadi malas melakukan hubungan seks dengan suami.
"Jangan sekarang....Sayang, punggungku nyeri..."
Namun tentu saja masalah itu tak bisa dibiarkan berlarut-larut. Anda dan pasangan harus mencari solusinya. Apa yang bisa dilakukan untuk memperbaiki kondisi ini ?

Nyeri punggung mungkin tampak seperti hal sepele karena hampir semua orang pernah mengalaminya. Bahkan dari sebuah penelitian di Amerika Serikat ditemukan bahwa 8 dari 10 orang di dunia diperkirakan pernah mengalami nyeri punggung.

Padahal nyeri punggung bisa menjadi momok yang meresahkan. Bukan hanya menghambat aktifitas sehari-hari, namun juga hubungan seks anda dengan pasangan.

Bagaimana tidak? Gara-gara rasa nyeri tersebut, anda jadi gak pede untuk melakukan hubungan seks. Mau coba posisi ini, punggung nyeri, mau coba posisi itu sama saja sakitnya. Akibatnya semangat yang sudah berkobar pun jadi ikut padam.

Apa penyebab terjadinya nyeri punggung? Menurut para ahli, penyebab nyeri punggung (back pain) cukup beragam. Bisa karena hal yang bersifat fisik seperti akibat cedera, terlalu banyak mengangkat beban berat atau karena kurang gerak, maupun psikis seperti lelah dan stress.

Kalau melihat penyebabnya, tidak mustahil anda (terutama yang hidup di kota besar) adalah salah satu korbannya. Soalnya bukan berita baru lagi bahwa sebagai orang kota yang dikelilingi dengan berbagai fasilitas modern membuat anda terkondisi untuk malas bergerak.

Di sisi lain, beban kerja atau kemacetan di jalan membuat anda mudah stress. Jadi, tak heran bila banyak ahli yang mengatakan kalau nyeri punggung telah menjadi penyakitnya orang kota. Malah yang terkena ternyata banyak lho yang usianya masih muda.

Nyeri punggung ini pada gilirannya tentu akan berdampak pada kehidupan anda. Rasa nyeri tersebut dapat mempengaruhi aktifitas, self esteem, interaksi maupun kemampuan anda untuk menikmati seks. Dalam keadaan normal, sesungguhnya aktifitas seksual justru membuat tubuh melepaskan zat-zat kimia yang membantu mengurangi rasa nyeri. Tapi saat anda berada dalam kondisi khusus seperti saat terserang nyeri punggung, yang terjadi justru sebaliknya.

Bagaimana nyeri punggung bisa mempengaruhi hubungan seksual ? Menurut Helen Kaplan, dokter yang mengambil spesialisasi dalam mengatasi masalah-masalah seksual, hal ini berhubungan dengan aspek-aspek dalam hubungan seksual itu sendiri.

Dikatakannya bahwa kehidupan seksual meliputi 3 aspek yang saling terkait. Yang pertama adalah adanya sexual function, kedua : self-concept, dan yang terakhir adalah sexual relationships.

Pada beberapa kasus, masalah nyeri punggung ini bisa berdampak pada satu atau beberapa aspek tersebut.

Sexual function dijabarkan Helen sebagai cara orang mengekspresikan hasrat seksual. Ia mengatakan bahwa nyeri dapat mempengaruhi sexual function dengan 2 cara.

Rasa nyeri yang kronis dapat menggangu kemampuan anda untuk bergerak dengan leluasa, sehingga membatasi posisi-posisi yang biasa anda lakukan saat melakukan hubungan seks.

Di samping itu, rasa nyeri tersebut dapat mempengaruhi kemampuan anda terhadap respon seksual yang terbagi dalam 3 fase, yaitu : hasrat (desire), kenikmatan (excitement), dan orgasme.

Masing-masing fase in di kontrol oleh spinal cord dan bagian otak yang berbeda-beda. Dengan melihat fase-fase ini diharapkan anda dapat memahami mengapa rasa sakit/nyeri bisa mempengaruhi aktifitas seksual dan hubungan anda dengan pasangan.
The Desire Phase, fase ini ini dimulai di pleasure center atau pusat rangsangan yang terdapat di otak yang mengontrol hasrat dan birahi seseorang. Rasa nyeri atau bahkan rasa takut akan nyeri dapat mengurangi hasrat yang akhirnya akan menjadikan seseorang menjadi tidak tertarik lagi untuk melakukan hubungan seks.
The Excitement Phase, kadangkala rasa nyeri dapat menghilangkan atau menghalangi kenikmatan seksual. Membuat pria sulit ereksi, serta wanita hanya mengeluarkan sedikit cairan lubrikasi (pelumas) dari vagina. Walaupun anda merasa sangat terangsang, tapi posisi tubuh anda saat melakukan hubungan seks menimbulkan rasa sakit, excitement anda bisa hilang secara spontan. Akibatnya pada pria, penis jadi loyo, sedangkan pada wanita menyebabkan keringnya vagina.
The Orgasm Phase, orgasme berarti seseorang mencapai klimaksnya. Rasa nyeri bisa menghambat seseorang mencapai klimaks tersebut.
Selanjutnya, sexual self concept dijabarkan Helen sebagai apa yang anda pikir tentang seks dan bagaimana perasaan anda tentang berhubungan seks. Kadangkala rasa nyeri dapat mengubah perasaan anda tentang diri anda sendiri. Ini bisa membuat anda merasa rendah diri dan menyurutkan self esteem, bahkan perasaan-perasaan tersebut dapat mengganggu hasrat anda terhadap seks, bahkan membuat anda stress.

Makanya di Amerika tak jarang orang bersedia menjalani pembedahan karena mereka merasa kesal dengan diri mereka sendiri, sehingga mereka mau melakukan apapun untuk memperbaikinya.

Yang terakhir yaitu sexual relationship. Seperti dikatakan Helen, sexual relationship adalah jenis hubungan seperti apa yang anda dan pasangan anda inginkan dari sebuah hubungan seks.

Banyak orang yang mengeluh bahwa rasa nyeri yang kronis bisa menyebabkan ketegangan antara anda dan pasangan. Rasa nyeri juga membuat anda jadi moody dan tidak memberi perhatian pada pasangan anda. Jadi tak bisa disalahkan kalau pasangan anda pun jadi ikut kesal.

Bila nyeri punggung telah sangat mengganggu hubungan seksual anda, rasanya sudah saatnya bagi anda untuk mencari solusinya. Kira-kira apa yang bisa anda lakukan?

Bagaimana dengan meluangkan waktu untuk berpikir bagaimana rasa nyeri punggung tersebut bisa mempengaruhi hubungan seksual anda. Mungkin awalnya anda akan merasa jengah mendiskusikannya. Tapi jangan khawatir, ini sah-sah saja koq. Banyak orang yang tidak terbiasa berbicara tentang seks sehingga merasa malu atau segan mengungkapkannya. Take your time, tak perlu terburu-buru. Tapi ingat, hal ini harus tetap dibicarakan dengan dokter dan pasangan anda.

Bagaimanapun anda harus ingat bahwa rasa nyeri adalah sesuatu yang tidak kasat mata. Maka dari itu, komunikasi dengan pasangan merupakan salah satu kunci untuk memperbaiki hubungan seksual anda.

Jika tidak, tentunya sangat sulit bagi pasangan untuk memahami apa yang terjadi pada diri anda. Nyeri punggung memang dimulai dengan gejala-gejala fisik, tapi jika rasa nyeri itu berkepanjangan dan semakin parah kerapkali akan menjurus pada komunikasi emosi seperti depresi, marah dan frustasi. Ketegangan antara anda dan pasangan akibat rasa nyeri ini bisa memberikan dampak negatif pada hubungan anda.

Hal berikut yang bisa anda lakukan untuk menyikapi nyeri punggung ini adalah mencoba posisi-posisi baru yang tidak menimbulkan rasa sakit saat berhubungan seka.

Lauren Andrew Herbert, pengarang buku dan video Sex and Back Pain mencoba mengaitkan posisi saat berhubungan seks dengan masalah nyeri punggung yang diderita seseorang. Misalnya orang yang memiliki masalah nyeri punggung pada satu sisi menurutnya akan merasa lebih nyaman bila berada pada posisi dimana mereka dapat menekuk salah satu kakinya. Atau orang yang menderita nyeri punggung yang disebut flexion principle (lebih merasa sakit bila harus menekuk tubuh ke belakang dibandingkan dengan menekuk tubuh ke arah depan) akan merasa lebih nyaman bila melakukan seks dengan posisi tengkurang dan disangga oleh bantal di dadanya.

Tapi Herbert mengatakan, kadangkala posisi baru saat melakukan hubungan seksual dapat mengubah cara tubuh anda memberi respon. Jadi, kalau memang dibutuhkan, tak ada salahnya bila anda mengoleskan jelly ke vagina untuk membantu lubrikasi. Atau, sebelum mulai melakukan hubungan seks, anda bisa mendahuluinya dengan melakukan pijatan yang lembut, berendam di air panas atau mandi shower. Pokoknya segala cara yang akan menenangkan otot-otot dan mengurangi rasa nyeri.

Herbert juga mengakui bahwa tidak semua posisi tersebut akan cocok untuk semua orang, namun jangan khawatir...anda bisa mencoba cara lain, yang penting anda bersedia untuk mencoba sesuatu yang baru.

Demikian artikel singkat mengenai hubungan antara nyeri punggung dan kehidupan seksual ini kami urai, semoga bisa memberikan manfaat dan informasi untuk anda.
__________________
Dapatkan Informasi Seputar Tips Komputer, Android, Programming VB Net, Software Pendidikan dan Software Kesehatan Gratis Hanya di Sebelas Studio
Aulia Wulandari is offline   Reply With Quote
Sponsored Links
Old 15th August 2015, 04:05 PM   #2
Hendy
Sek Des
 
Hendy's Avatar
 
Join Date: 16 Jul 2015
Userid: 4092
Location: Surabaya
Posts: 567
Likes: 25
Liked 17 Times in 16 Posts
Default Re: Efek Nyeri Punggung Terhadap Kualitas Hubungan Seksual

Adakah cara untuk mengatasi atau menyembuhkan nyeri punggung ini .... ???
Hendy is offline   Reply With Quote
Old 15th August 2015, 07:36 PM   #3
Aulia Wulandari
Warga Forumku
 
Join Date: 31 Jul 2015
Userid: 4132
Location: Bandung
Posts: 17
Real Name: Aulia Wulandari
Likes: 0
Liked 7 Times in 7 Posts
Default Re: Efek Nyeri Punggung Terhadap Kualitas Hubungan Seksual

ada di artikelnya, om
__________________
Dapatkan Informasi Seputar Tips Komputer, Android, Programming VB Net, Software Pendidikan dan Software Kesehatan Gratis Hanya di Sebelas Studio
Aulia Wulandari is offline   Reply With Quote
Post New Thread  Reply

Bookmarks

Tags
artikel kesehatan



Similar Threads
Thread Thread Starter Forum Replies Last Post
Cara Ampuh Atasi Nyeri Leher dan Punggung santikantor06 Health Kesehatan 2 17th August 2015 11:16 AM
Obat Nyeri Tulang Punggung Pada Ibu Hamil indriyani Health Kesehatan 1 13th June 2015 03:39 PM
tuntaskan sakit punggung tanpa efek samping zuny Health Kesehatan 2 12th December 2014 11:00 AM
Obat Peningkat Kemampuan Seksual Aman, Alami Dan Tanpa Efek Samping nukeuarisandi Health Kesehatan 1 9th July 2014 02:10 PM


Currently Active Users Viewing This Thread: 1 (0 members and 1 guests)
 
Thread Tools Search this Thread
Search this Thread:

Advanced Search
Display Modes

Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off

Forum Jump


All times are GMT +7. The time now is 12:11 AM.


forumku.com is supported by and in collaboration with

forumku.com kerja sama promosi kiossticker.com 5 December 2012 - 4 Maret 2013 Web Hosting Indonesia forumku.com kerja sama promosi my-adliya.com forumku.com kerja sama promosi situsku.com

Promosi Forumku :

CakeDefi Learn to Earn

Positive Collaboration :

positive collaboration: yukitabaca.com positive collaboration: smartstore.com positive collaboration: lc-graziani.net positive collaboration: Info Blog

Media Partners and Coverages :

media partner and coverage: kompasiana.com media partner and coverage: wikipedia.org media partner and coverage: youtube.com

forumku.com
A Positive Indonesia(n) Community
Merajut Potensi untuk Satu Indonesia
Synergizing Potentials for Nation Building

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.
Google Find us on Google+

server and hosting funded by:
forumku.com kerja sama webhosting dan server
no new posts