Rata-rata pakar properti menyatakan bahwa hal terpenting dalam berinvestasi properti termasuk membeli rumah adalah lokasi. Karena lokasi menentukan semua nya mulai dari perkembangan dan prospek masa depan hingga nilai jual saat ini dan kedepannya termasuk tingkat kenaikan per tahun. Harga tanah atau rumah cenderung terpengaruh dengan fasilitas umum yang ada, akses, dan apakah ada komunitas atau tingkat keramaian daerah tersebut. Harga tanah atau rumah dekat perumahan mewah cenderung memiliki harga yang tinggi dan tingkat kenaikan yang cukup tinggi per tahunnya.
Perencanaan tata kota dari pemerintah sangat berpengaruh terhadap kenaikan harga properti atau rumah di daerah tersebut karena pembangunan fasilitas yang dilakukan akan berdampak pada sebesara hidupnya lokasi tersebut. Mulai dari kemudahan akses seperti jalanan, sekolah, rumah sakit, dll. Sebagai contoh tanah di sekitar jalan tol di masa depan akan mengalami kenaikan yang cukup pesat karena pengembang jalan tol juga berminat membeli lahan sekitar untuk dibangun apartemen dan kota baru.
Lingkungan sekitar dari lokasi yang Anda pilih untuk investasi rumah atau properti lainnya juga sangat berpengaruh terhadap nilai dari properti tersebut. Misalnya tempat dekat dengan TPA (Tempat Pembuangan Akhir) cenderung dihindari orang karena aroma tidak sedap yang ditimbulkan oleh timbunan sampah. Contoh lainnya adalah apabila lokasinya dekat dengan universitas atau tempat keramaian lainnya akan diminati oleh para investor karena ada potensi untuk sewa atau yang lainnya.
Lokasi dapat menjadi penentu bagi seseorang yang ingin membeli properti. Berbagai faktor yang dapat dijadikan sebagai nilai dalam melakukan evaluasi seberapa strategisnya lokasi dari properti tersebut. Faktor seperti lingkungan, fasilitas, keamanan, dan kemudahan akses menjadi penentu seberapa bernilaikah properti tersebut. Cara mendapatkan informasi tersebut adalah melihat perencanaan utama tata kota dari lokasi yang kita kehendaki untuk berinvestasi. Dengan begitu kita bisa menghindari membeli lahan di daerah jalur hijau, area pembangunan gorong-gorong atau berpotensi digusur lainnya di masa depan. Faktor alam juga tidak boleh dilupakan sebagai contoh untuk Anda yang berminat untuk membeli rumah atau properti di daerah bogor, kami memberikan saran ke situs
jual beli rumah bogor dengan harga murah dan terjangkau.
