forumku.com logo Forumku Borobudur Budaya Indonesia
forumku  

Go Back   forumku > > >
Register Register
Notices

Olah Raga dan Organisasi! Main Forum Description

Post New Thread  Reply
 
Thread Tools Search this Thread Display Modes
Old 16th March 2015, 06:01 PM   #1
KaDes Forumku
 
Join Date: 20 Nov 2014
Userid: 2900
Posts: 1,236
Likes: 0
Liked 1 Time in 1 Post
Default Unikom dan UPI Berbagi Gelar Juara

Quote:

Tim Unikom Juara bagian putera Badminton West Java Conference s
BANDUNG, Kompas.com - Tim putra Unikom Bandung berhasil menggagalkan ambisi Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) untuk mengawinkan gelar Liga Mahasiswa (LIMA) Badminton West Java Conference setelah menang dengan skor 3-1 dalam pertadingan final yang berlangsung di GOR Lodaya, Bandung Minggu (15/3).

Meski jadi yang terbaik, Unikom menang susah payah. Tunggal pertama Rifqi Syahmi ditaklukkan andalan UPI Setia Saptadi dengan rubber game 17-21, 21-14 dan 8-11.

Pada gim pertama Rifqi bisa mengimbangi permainan lawan dengan beberapa kali berhasil menyamakan poin. Namun memasuki paruh akhir dalam kedudukan skor 16-13, Setia yang memang diandalkan sebagai tunggal pertama mulai menemukan kelemahan lawan yang terbiasa turun di nomor ganda dan menutup gim ini 21-17.

Memasuki gim kedua, Rifqi mencoba tampil lebih agresif dan berhasil merebut kemenangan dengan skor 21-14. Namun keunggulan tersebut gagal dipertahankan pada gim ketiga, Rifqi menyerah dengan skor 8-11

Namun kegagalan Rifqi merebut kemenangan pada partai pertama tidak membuat rekan-rekan satu tim yang turun pada dua partai berikut turun. Mereka justru berhasil menyapu bersih seluruh gim dari tiga partai berikut dari tim kampus penghasil calon pengajar tersebut.

Dimulai oleh ganda putra Bagus/Topas yang tanpa banyak kesulitan berhasil menundukkan lawan mereka duet Deris/Ade dengan 21-19 dan 21-18. Diikuti kemudian oleh tripel Apid/Ivandi/Tomi yang memperbesar keunggulan Unikom berkat kemenangan yang mereka persembahkan usai mengandaskan perlawana Ihsan/Budiman/Rizky dengan 21-17 dan 21-18.

Tunggal kedua Topan Wismoyo memastikan keberhasilan tim ini menjadi pemuncak klasemen wilayah Jawa Barat setelah pada pertandingan keempat tanpa banyak kesulitan berhasil membungkam perlawanan harapan terakhir UPI Riko Rusdian dengan skor 21-8 dan 21-12.

Meski jadi penentu kemenangan, namun Topan Wismoo mengaku kalau saat turun ke lapangan dirinya merasa sedikit terbebani, kendati secara poin timnya sudah unggul jauh. “Dari awal sebenarnya optimis bisa menang namun beban pasti selalu ada. Tapi itu bukan alasan untuk tidak kasih yang terbaik,” katanya usai pertandingan.

Sukses Unikom ini sekaligus menjadi balasan atas kegagalan rekan mereka di tim putri yang pada laga final, takluk dengan angka telak 0-3 dari UPI yang akhirnya berhak menyandang gelar juara.

Hasil ini cukup fair bagi kedua kampus tersebut, karena baik juara atau runner up berhak mewakili daerah mereka pada LIMA Badminton Nationals. Satu tim lain yakni STKIP Pasundan Putra juga berhak menjadi tim ketiga mewakili Jawa Barat mendampingi Unikom dan UPI.

Berikut hasil pertandingan LIMA Badminton final West Java Conference, Minggu (15/3):
Unikom vs UPI (pi): 0-3 (Juara 1)
Unpad vs STKIP Pasundan (pi): 1-2
Unikom vs UPI (pa): 3-1 (Juara 1)
http://olahraga.kompas.com/read/2015...gi.Gelar.Juara
agung209 is offline   Reply With Quote
Sponsored Links
Post New Thread  Reply

Bookmarks



Similar Threads
Thread Thread Starter Forum Replies Last Post
Dua Gelar Juara di Bahrain International Challenge agusjember Indonesia Juara! 3 22nd April 2022 09:01 AM
Unikom dan UPI Putra Bertemu di Final agung209 Olah Raga dan Organisasi! 0 14th March 2015 10:56 PM
UPI dan Unikom Kuasai Sektor Putri agung209 Olah Raga dan Organisasi! 0 13th March 2015 11:06 PM
Indonesia Borong Tiga Gelar Juara di Austria agung209 Olah Raga dan Organisasi! 0 22nd February 2015 03:59 PM
Tahun Ganjil, Persipura Jayapura Yakin Raih Gelar Juara agung209 Olah Raga dan Organisasi! 0 11th January 2015 03:44 PM


Currently Active Users Viewing This Thread: 1 (0 members and 1 guests)
 
Thread Tools Search this Thread
Search this Thread:

Advanced Search
Display Modes

Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off

Forum Jump


All times are GMT +7. The time now is 09:09 PM.


forumku.com is supported by and in collaboration with

forumku.com kerja sama promosi kiossticker.com 5 December 2012 - 4 Maret 2013 Web Hosting Indonesia forumku.com kerja sama promosi my-adliya.com forumku.com kerja sama promosi situsku.com

Promosi Forumku :

CakeDefi Learn to Earn

Positive Collaboration :

positive collaboration: yukitabaca.com positive collaboration: smartstore.com positive collaboration: lc-graziani.net positive collaboration: Info Blog

Media Partners and Coverages :

media partner and coverage: kompasiana.com media partner and coverage: wikipedia.org media partner and coverage: youtube.com

forumku.com
A Positive Indonesia(n) Community
Merajut Potensi untuk Satu Indonesia
Synergizing Potentials for Nation Building

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.
Google Find us on Google+

server and hosting funded by:
forumku.com kerja sama webhosting dan server
no new posts