forumku

forumku (https://www.forumku.com/)
-   Business and Economy! (https://www.forumku.com/business-and-economy-/)
-   -   Transaksi Jakarta Great Sale Baru Sentuh 30% dari Target (https://www.forumku.com/business-and-economy-/43148-transaksi-jakarta-sale-baru-sentuh-30-dari-target.html)

sucyresky 26th June 2015 07:27 AM

Transaksi Jakarta Great Sale Baru Sentuh 30% dari Target
 
Quote:

JAKARTA – Program Jakarta Great Sale (FJGS) setiap tahunnya digelar sekaligus merayakan ulang tahun Jakarta. Pada dua minggu pertama program Midnight Sale tampaknya masih sepi peminat, dengan nilai transaksi baru mencapai 20 persen dari target yang dicanangkan sebesar Rp14,3 triliun.

Namun, Ketua Pelaksana FJGS 2015 Ellen Hidayat yakin minggu ini bisa menjadi titik baik dari program Midnight Sale. Pasalnya minggu ini merupakan tanggal gajian dari sebagian besar perusahaan di Jakarta.

"Terakhir saya dapat datanya, transaksi sudah mencapai 30 persen. Angkanya juga terus meningkat. Tapi minggu ini pasti bakal naik drastis, karena gajian baru di minggu ini," ujar Ellen saat dihubungi Okezone, Jakarta, Jumat (26/6/2015).

Menurutnya, meskipun bonus Tunjangan Hari Raya (THR) baru keluar dua minggu sebelum lebaran, namun Ellen yakin masyarakat Jakarta tidak akan sayang membelanjakan gajinya di Midnight Sale.

"Saya yakin mereka masih berani mengeluarkan gajinya, karena diskonnya sangat sayang untuk dilewatkan. Jadi puncaknya itu minggu ini karena gajian dan minggu depan karean THR mungkin sudah mulai turun," pungkasnya.
SUMBER : Okezone.com


All times are GMT +7. The time now is 07:56 PM.

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.