forumku

forumku (https://www.forumku.com/)
-   Business and Economy! (https://www.forumku.com/business-and-economy-/)
-   -   Bea Cukai Tak Boleh Anggap Semua Importir Jahat (https://www.forumku.com/business-and-economy-/45000-bea-cukai-tak-boleh-anggap-semua-importir-jahat.html)

sucyresky 4th August 2015 07:22 AM

Bea Cukai Tak Boleh Anggap Semua Importir Jahat
 
Quote:

JAKARTA - Permasalahan lamanya dwelling time (waktu bongkar muat) di Pelabuhan tidak lepas dari peranan Direktorat Jenderal (Ditjen) Bea dan Cukai. Pasalnya, proses pemeriksaan para importir oleh Bea Cukai masih dianggap lambat dikarenakan kehati-hatian Lembaga tersebut.
Ketua Asosiasi Logistik Indonesia (ALI) Zaldy Ilham Masita mengatakan, perlu ada perubahan terhadap skema impor di Indonesia. Khususnya terkait dengan dwelling time di pelabuhan.

"Skema ini harus diubah. Kalau Bea Cukai menganggap semua importir itu jahat, jadi prosesnya lama," ujar Zaldy saat dihubungi Okezone, Jakarta, Minggu (2/8/2015).

Namun, tidak hanya Bea Cukai yang disebut Zaldy perlu berbenah diri. Pemerintah juga dianggap perlu memberikan wewenang lebih kepada operator pelabuhan.

"Otoritas pelabuhan itu harusnya punya wewenang lebih untuk mengatur lembaga lain terkait dwelling time ini," ujarnya.

Selain itu, dia menganggap perlu ada pengalihan arus beberapa barang impor khususnya barang kebutuhan pokok yang masih dapat disuplai di dalam negeri. Sebab, infrastruktur Tanjung Priok saat ini masih sangat terbatas.

"Lebih baik lalu lintas ini di lempar di luar Jawa kayak di Sorong dan Bitung. Sehingga pengawasannya lebih cepat. Suap-suap juga bisa diminimalisir," kata dia.
SUMBER : Okezone.com


All times are GMT +7. The time now is 07:28 PM.

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2025, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2025 DragonByte Technologies Ltd.