![]() |
Daftar gedung-gedung tertinggi di Kota Besar di Indonesia
dalam thread ini akan disebutkan daftar gedung gedung tertinggi yang ada di kota-kota besar di Indonesia, dari pulau Sumatera, Jawa, Kalimantan, Sulawesi, Irian dan kota-kota lainnya yang menyebar diseantero negeri, disertai daftar tambahan gedung (TOP) yang tengah dibangun dikota masing-masing.
:) dalam pengerjaan data, mohon maaf page 1 full di booking oleh TS supaya mudah dalam pemberian informasi kepada semua forumker. dalam daftar ini, urutan kota yang dimuat tidak berdasarkan ukuran tertantu alias random. dan terdapat beberapa kota yang digabung dalam 1 (satu) post dikarenakan jumlah bangunan tingginya masih *relatif sedikit. dan ada kota yang memerlukan lebih dari 1 post. data-data yang diambil sangat diupayakan akurat dan berdasarkan data yang dapat dipertanggung jawabkan, data diupayakan selalu update dan dimohon partisipasinya kepada forumker untuk memberikan masukan atau koreksinya guna semakin berkualitasnya isi thread ini. enjoy :) |
JAKARTA - Propinsi Daerah Khusus Ibukota Jakarta
Jakarta
berikut adalah 12 gedung tertinggi di Jakarta completed 1. Wisma 46 Jumlah lantai: 51 Ketinggian: 262 meter Penggunaan: Perkantoran keterangan: selesai dibangun pada tahun 1996 dan saat ini (2012) masih menjadi gedung tertinggi di Indonesia
Spoiler
Spoiler
Spoiler
2. Menara BCA Jakarta Jumlah lantai: 56 Ketinggian: 230 meter Penggunaan: Perkantoran Keterangan: menjadi gedung tertinggi kedua Indonesia, berlokasi di Jl. Sudirman Jakarta tepatnya diseberang Bundaran Indonesia, gedung ini berada dalam kompleks Grand Indonesia.
Spoiler
Spoiler
Spoiler
3. Equity Tower Jumlah Lantai: 48 Ketinggian: 220 meter Penggunaan: Perkantoran Keterangan: Berlokasi di Sudirman Center Business District (SCBD) jakarta.
Spoiler
Spoiler
Spoiler
4. The Peak Apartment Tower 1 dan 2 Jumlah Lantai: 2 X 55 dan 2 X 35 Ketinggian: 219 meter Penggunaan: Residensial Keterangan: Tower ini menjadi menara kembar tertinggi di Indonesia sekaligus menjadi gedung apartment/residensial tertinggi di Indonesia
Spoiler
Spoiler
Spoiler
5. Graha Energy Jumlah Lantai: 41 Ketinggian: 217 meter Penggunaan: Perkantoran Keterangan: Terletak di SCBD Jakarta, dan terletak didepan kompleks olahraga Senayan.
Spoiler
Spoiler
Spoiler
6. Bakrie Tower Jumlah Lantai: 50 Ketinggian: 215 meter Penggunaan: Perkantoran Keterangan: Terletak di Superblok Rasuna Epicentrum Jakarta, Bakrie Tower menjadi salah satu tower dengan desain yang paling mencolok. gedung yang dibangun oleh grup bakrie ini menjadi salah satu icon bangunan tinggi di Jakarta
Spoiler
Spoiler
7. Kempinski Residences Jumlah Lantai: 57 Ketinggian: 215 meter Penggunaan: Residensial Keterangan: Berlokasi di kompleks Grand Indonesia Jakarta apartment tertinggi ketiga saat ini di Jakarta ini merupakan apartment mewah yang selesai dibangun pada tahun 2008. apartment yang sangat mendominasi view dari bundaran indonesia ini merupakan gedung dengan jumlah lantai terbanyak sampai saat ini di jakarta.
Spoiler
Spoiler
8. The Pinnacle Sudirman Jumlah Lantai: 52 Ketinggian: 213 meter Penggunaan: Residensial dan Hotel Keterangan: Terletak di Kawasan Sudirman yang bedekatan dengan Senayan jakarta, the pinnacle merupakan salah satu apartment tertinggi di Indonesia. pada bagian podium didapati FX Plaza yang memiliki keunggulan tersendiri, seperti restoran dan cafe yang menyediakan view langung ke gelora bung karno stadium dan cityview
Spoiler
Spoiler
9. Ritz Carlton Mega Kuningan Jumlah Lantai: 2 X 48 Ketinggian: 2 X 212 meter Penggunaan: Hotel Keterangan: menara kembar hotel tertinggi di Indonesia yang terletak di Bundaran Mega Kuningan Jakarta yang merupakan salah satu daerah terbaik di Jakarta.
Spoiler
Spoiler
10. The Keraton / Grand Hyatt Residence Jumlah Lantai: 47 Ketinggian: 210 meter Penggunaan: Residensial Keterangan: Apartment mewah yang terletak dikompleks Plaza Indonesia ini merupakan salah satu apartment tertinggi di Indonesia, apartment ini selesai dibangun pada tahun 2010 bersamaan dengan selesainya the plaza (202 meter). apartment ini juga terletak persis disebrang Grand Indonesia.
Spoiler
Spoiler
|
TOP Construction Project in Jakarta
TOP 5 UNDER CONSTRUCTION BUILDING IN JAKARTA
untuk melengkapi list gedung tertinggi di Jakarta, berikut adalah 5 proyek gedung tertinggi di Jakarta yang tengah dibangun 1. St. Moritz Main Tower Jumlah Lantai: 65 Ketinggian: 280-330 meter Penggunaan: Perkantoran Keterangan: terletak di superblok St. Moritz, Jakarta, proyek Lipo yang tengah dibangun ini diklaim akan memiliki ketinggian yang "wow" dan diklaim akan menjadi gedung tertinggi di Indonesia.
Spoiler
Spoiler
2. Rasuna Tower Jumlah Lantai: 62-79 Ketinggian: 290-310 meter Penggunaan: Perkantoran Keterangan: berlokasi di Rasuna Said Jakarta, proyek ini diharapkan bisa menjadi gedung tertinggi di Indonesia yang baru. jumlah lantai yang beredar saat ini masih belum jelas, namun berdasarkan info dari beberapa sumber ditemukan jumlah lantai 62 atau 79 lantai dengan ketinggian antara 290 sampai dengan 310 meter
Spoiler
Spoiler
3. District 8 SCBD Jumlah Lantai: 55 Ketinggian: 280 meter Penggunaan: Perkantoran Keterangan: salah satu mega proyek milik agung sedayu Grup. gedung ini dibangun diatas lahan yang sangat sempit dan sangat strategis, untuk ketinggian masih terdapat perbedaan info.
Spoiler
Spoiler
4. Sahid Sudirman Center Jumlah Lantai: 53 Ketinggian: 258 meter Penggunaan: Perkantoran Keterangan: proyek baru dari Sahid Grup dijalan Sudirman ini akan menjadi salah satu gedung tertinggi di Indonesia yang baru
Spoiler
Spoiler
5. Ciputra World Jakarta Jumlah Lantai: 52 dan 2 X 50 Ketinggian: 256,6 meter dan 2 X 220 meter Penggunaan: Mall, Hotel, Perkantoran dan Residensial Keterangan: proyek ini sebenarnya salah satu proyek yang tertunda gara-gara krisis ekonomi di akhir 1990 lalu, proyek ini berlokasi di Jl. Satrio Kuningan, jakarta yang diharapkan bisa menyaingi "orchard street" di singapore sana. proyek ini merupakan salah satu dari beberapa phase proyek ciputra world di Jakarta, dan phase selanjutnya saat ini tengah bersiap dimulai.
Spoiler
Spoiler
THE NEXT TALLEST BUILDING IN INDONESIA SIGNATURE TOWER Jumlah Lantai: 111 Ketinggian: 638 meter Penggunaan: Mall, Hotel, Perkantoran dan Residensial Keterangan: rencana pembangunan akhir 2012 diharapkan selesai sebelum tahun 2016-2020 dan menjadi gedung tertinggi kelima di dunia. gedung ini akan menjadi landmark kekuatan ekonomi bagi Indonesia.
Spoiler
Spoiler
Spoiler
|
SURABAYA - Propinsi Jawa Timur
12 Gedung tertinggi di Surabaya sampai dengan 9/12
1. Adhiwangsa Apartment 1 Jumlah lantai: 42 Ketinggian: - meter Penggunaan: Apartment keterangan: gedung tertinggi di surabaya sampai saat ini berfungsi sebagai apartment dan hotel
Spoiler
2. Via and Vue Apartment Jumlah lantai: 2 X 40 Ketinggian: - meter Penggunaan: Apartment keterangan: gedung ini merupakan salah satu proyek group Ciputra di surabaya. dengan 40 lantai, tower ini merupakan salah satu twin tower tertinggi yang berada diluar jakarta sampai saat ini.
Spoiler
3. Water Palace Residences Jumlah lantai: 4 X 38 Ketinggian: - meter Penggunaan: Apartment keterangan: proyek dari developer PT. Pakuwon Dharma yang dalam masterplan memiliki 7 Tower kini telah rampung sebanyak 4 tower dengan ketinggian masing-masing 38 lantai.
Spoiler
4. The Aryaduta Hotel and Apartment Jumlah lantai: 35 Ketinggian: - meter Penggunaan: Apartment dan Hotel keterangan: terletak di Jl Ahmad Yani Surabaya Selatan dan berada dalam superblok City of Tomorrow (CiTo) gedung ini menjadi gedung tertinggi dengan konsep full glass yang berada di Surabaya.
Spoiler
5. Adhiwangsa Apartment 2 Jumlah lantai: 34 Ketinggian: - meter Penggunaan: Apartment dan Hotel keterangan: gedung yang terletak di kompleks adiwangsa surabaya ini berlokasi disebelah adhiwangsa apartment 1 yang merupakan gedung tertinggi di Surabaya.
Spoiler
6. Beverly Park Apartment Jumlah lantai: 32 Ketinggian: - meter Penggunaan: Apartment keterangan: gedung yang terletak di Jl. HR. Mohammad No. 49 - 55 Surabaya ini merupakan salah satu gedung apartment tertinggi di surabaya selatan. gedung ini memiliki warna yang sangat mencolok apabila dilihat dari jalan raya.
Spoiler
7. Trillium Apartment Jumlah lantai: 30 Ketinggian: - meter Penggunaan: Apartment keterangan: Gedung apartment yang teletak di Jl Pemuda Surabaya dan dekat dengan Surabaya Plaza ini merupakan salah satu apartment "bergengsi" yang berada di salah satu pusat bisnis Surabaya.
Spoiler
8. Puri Matahari Apartment Jumlah lantai: 30 Ketinggian: - meter Penggunaan: Apartment keterangan: salah satu gedung yang terletak di Jl. H.R. Muhammad Surabaya ini merupakan gedung tertinggi di Surabaya ke 12 sampai dengan september 2012 ini
Spoiler
TOP 5 UNDER CONSTRUCTION BUILDING IN SURABAYA untuk melengkapi list gedung tertinggi di Surabaya, berikut adalah 5 proyek gedung tertinggi di Surabaya yang tengah dibangun 1. Tanjungan Plaza Jumlah lantai: 50 Ketinggian: - meter Penggunaan: Apartment, Hotel, Office dan Mall keterangan: salah satu superblok terbesar di Surabaya ini memiliki 3 tower, dan tower utamanya memiliki 50 lantai. proyek ini merupakan proyek gedung tertinggi si Jawa Timur sampai saat ini.
Spoiler
2. Supermall Pakuwon Jumlah lantai: 45 dan 2 X 35 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Apartment, Hotel, Office dan Mall keterangan: supermall pakuwon ini merupakan proyek perluasan dari suparmall pakuwon yang telah ada sampai saat ini. pada perluasan ini terdapat 3 tower yang dibangun dengan lantai tertinggi mencapai 45 lantai.
Spoiler
3. Ciputra World Surabaya Jumlah lantai: 40 dan 25 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Apartment, Hotel, Office dan Mall keterangan: proyek kelanjutan dari ciputra world surabaya ini merupakan salah satu proyek paling massive di Surabaya karena didalamnya terdapat gedung-gedung jangkung yang siap mencakar langit surabaya. pada saat ini pembangunan dilakukan untuk gedung yang berlantai 40 dan 25 dan tahap akhir nanti akan dibangun gedung tertinggi di Jawa Timur lainnya.
Spoiler
4. Marvell City Jumlah lantai: 40. 16 dan 12 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Apartment, Hotel, Office dan Mall keterangan: marvell city merupakan salah satu proyek superblok di Surabaya yang juga mengkoleksi gedung-gedung jangkung di Surabaya, pada saat ini pembangunan dilangsungkan untuk gedung 40, 16 dan 12 lantai, sedangkan pada perluasan selanjutnya akan dibangun 3 tower lainnya setinggi masing-masing 40 lantai
Spoiler
5. Pakuwon City Jumlah lantai: 4 X 33 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Apartment keterangan: proyek ini terintegrasi dengan pakuwon superblok di Surabaya timur, kedepannya pembangunan superblok ini akan mencakup juga pembangunan mall, hotel dan office tower.
Spoiler
|
TANGGERANG - Propinsi Banten
untuk kota tanggerang, dikarenakan terdapat "kota tanggerang" dan "tanggerang selatan" maka di thread ini listnya belum mencakup semua daerah tanggerang atau tanggerang selatan, karena minimnya data yang tersedia maka hanya akan disebutkan 9 gedung tertinggi yang ada di di kota tanggerang, belum termasuk tanggerang selatan.
data ini juga merupakan data lama, Tanggerang merupakan kota yang memiliki bandar udara terbesar di Indonesia (CGK) dan berbatasan langsung dengan DKI Jakarta sehingga pembangunan di Tanggerang sangatlah cepat. diharapkan TS bisa mendapat data akurat untuk pembangunan gedung dan list gedung di tanggerang :) inilah 11 gedung yang terdapat di Tanggerang 1. Menara Amartapura 1 Jumlah lantai: 52 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Apartment keterangan: gedung yang di bangun pada tahun 1996 ini merupakan salah satu gedung dengan jumlah lantai terbanyak di Indonesia untuk waktu yang cukup lama. gedung setinggi 52 lantai ini merupakan satu-satunya gedung yang mencapai jumlah lantai diatas 50 dan terletak diluar Jakarta. gedung ini menjadi gedung tertinggi di Propinsi Banten (dahulu di Propinsi Jawa Barat sebelum Banten berpisah).
Spoiler
2. Menara Amartapura 2 Jumlah lantai: 41 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Apartment keterangan: gedung ini terletak persis disebelah menara Amartapura 1, gedung yang berfungsi sebagai apartment ini banyak dihuni oleh warga negara Korea yang bermukim di Indonesia.
Spoiler
3. Menara Matahari Jumlah lantai: 41 lantai Ketinggian: 162 meter Penggunaan: Perkantoran keterangan: menara matahari merupakan tower office tertinggi yang terletak di luar jakarta. tower dengan 41 lantai ini dibangun pada tahun 1996 dan saat ini masih menjadi salah satu gedung tertinggi di Propinsi Banten dan masih memegang rekor gedung office tertinggi di Indonesia yang terletak diluar Jakarta. gedung berwarna putih ini masih menjadi salah satu landmark skyline kota tanggerang.
Spoiler
4. Serpong Town Square Jumlah lantai: 2 X 25 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Apartment and mall keterangan: gedung yang terletak di serpong town square ini memiliki warna yang sangat atraktif dan juga "ramai". sehingga dapat dengan mudah diingat. lokasinya yang strategis sehingga dapat mudah terlihat ketika melintasi jalan layang disekiataran serpong.
Spoiler
5. Menara Asia Jumlah lantai: 20 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Office keterangan: Menara yang memiliki desain cukup unik ini merupakan salah satu gedung milik Lippo Group. gedung 20 lantai ini sangat mudah ditemui saat melintas jalan tol baik dari atau menuju Bandara Soekarno-Hatta
Spoiler
6. Kondominium Golf Karawaci Tower A & B Jumlah lantai: 2 X 20 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Apartment keterangan: salah satu apartment yang terletak di Karawasi dan memiliki desain yang minimalis ini memiliki view langsung menuju lapangan golf karawaci. sebuah hunian dengan latar belakang padang golf yang luas.
Spoiler
7. Aston Paramount Serpong Jumlah lantai: 13 Ketinggian: - meter Penggunaan: Hotel keterangan: Gedung yang teletak di serpong ini merupakan hotel aston pertama di serpong dan memiliki desain yang cukup elegan dengan icon pada bagian atapnya yang cukup iconic.
Spoiler
8. Menara Dynaplast Jumlah lantai: 2 X 13 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: perkantoran keterangan: salah satu gedung yang teletak di darah karawaci tanggerang ini merupakan twin tower yang berfungsi sebagai kantor utama PT Dynaplast Indonesia.
Spoiler
|
12 Gedung Tertinggi di Bandung sampai dengan 9/12
1. Ibis Hotel Bandung Jumlah lantai: 24 lantai Ketinggian: 111 meter Penggunaan: Hotel keterangan: Ibis Hotel Bandung merupakan Ibis terbesar di Dunia dalam jumlah kamar, yakni ssebanyak 606 kamar. Ibis Hotel ini terletak dalam Kawasan Terpadu Trans Studio Bandung di Jl Gatot Subroto yang merupakan salah satu kawasan pengembangan bisnis dan wisata kota bandung pada phase selanjutnya.
Spoiler
2. Pinewood Apartment Jumlah lantai: 2 X 23 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Apartment keterangan: terletak dalam kawasan pendidikan terpadu Jatinangor, Apartment ini menjadi bangunan apartment tertinggi di Bandung sampai 9/12. apartment ini menyasar segmen mahasiswa dan juga menengah.
Spoiler
3. Galeri Cimbuleuit 1 Jumlah lantai: 22 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Apartment and Hotel keterangan: apartment yang terletak di Jl Cimbuleuit Bandung merupakan salah satu apartment tertinggi di Bandung sampai 9/12. terletak di Lokasi yang strategis yakni Bandung Utara dan dekat dengan Cihampelas walk serta daerah wisata Dago.
Spoiler
4. Buah Batu Park Apartment Jumlah lantai: 2 X 21 lantai dan 1X 16 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Apartment keterangan: Buah Batu Park Apartment ini terletak persis disamping mulut Tol Buah Batu. apartment yang mulai dibangun pada akhir 2009 ini sekarang telah merampungkan 3 dari rencana 5 towernya. ketinggian tower bervariasi yakni 4X21 lantai dan 1X16 lantai.
Spoiler
5. Grand Royal Panghegar Jumlah lantai: 20 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Condotel dan Hotel keterangan: Grand Royal Panghegar merupakan hotel milik Panghegar Group salah satu perusahaan besar asal Bandung. saat ini perusahaan ini memiliki 3 bangunan diatas 12 lantai yang salah satunya tengah dalam pembangunan di Bandung. Grand Royal Panghegar ini memiliki unit condotel yang super ekslusif dan di banderol dengan harga yang cukup tinggi.
Spoiler
6. Aston Braga Hotel Jumlah lantai: 20 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Hotel keterangan: salah satu hotel Aston di Kota Bandung yang terletak di kawasan Braga Bandung yang merupakan kawasan "tua" milik kota bandung. aston braga ini memiliki desain yang cukup jadoel dan disesuaikan dengan suasana jalan braga.
Spoiler
7. Braga Citiwalk Apartment Jumlah lantai: 20 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Apartment keterangan: Apartment milik pengembang Agung Podomoro Land ini berlokasi di Jl Braga dan tepat disebelah Aston Hotel Braga. Apartment ini terletak diatas mall Braga Citiwalk.
Spoiler
8. Trans Hotel Bandung Jumlah lantai: 20 lantai Ketinggian: 101 meter Penggunaan: Hotel keterangan: Hotel yang terletak pada kawasan Trans Studio Bandung ini di claim sebagai Hotel bintang 6 pertama di Bandung. harga room yang di tawarkan cukup tinggi dan sesuai dengan fasilitasnya yang lengkap seperti kolam renang dengan gaya pantai pasir putih atau adanya kafee the 18 yang terletak di lantai 18 dengan pemandangan pegunungan dan perkotaan bandung
Spoiler
9. Metro Suites Apartment Jumlah lantai: 3 X 20 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Apartment keterangan: apartment milik pengembang Margahayu Land ini merupakan apartment pertama pengembang ini di Bandung setelah sebelumnya pengembang ini menggarap berbagai hunian landed house. apartment ini terletak di Jalan Soekarno Hatta Bandung tepat disebrang proyek Metro Indah Mall dan Margahayu Raya yang juga merupakan property milim pengembang ini
Spoiler
TOP 5 UNDER CONSTRUCTION BUILDING IN BANDUNG untuk melengkapi list gedung tertinggi di Bandung, berikut adalah 5 proyek gedung tertinggi di Bandung yang tengah dibangun 1. Galeri Cimbuleuit 2 Jumlah lantai: 35 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Apartment keterangan: proyek milik Istana Group yang merupakan perusahaan asal Bandung ini terletak persis disamping Galeri Cimbuleuit 1. gedung ini direncakan selesai pada awal 2014. Istana group sebagai pengembang sudah sangat berpengalaman di Kota Bandung, group ini sudah membangun banyak property termasuk membangun banyak gedung tinggi di Kota Bandung.
Spoiler
2. Newton Park Bandung Jumlah lantai: 31, 27, 24, 23 dan 12 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Apartment, Hotel, Office dan Mall keterangan: proyek superblok yang terletak di Buah Batu Bandung ini merupakan proyek milik pengembang Margahayu Land. proyek ini terdiri atas 5 gedung utama dengan gedung paling tinggi mencapai 31 lantai. proyek yang ditargetkan selesai pada 2014 ini akan memberi nuansa tersendiri bagi pemandangan kota bandung
Spoiler
3. Parahyangan Residence Jumlah lantai: 30 dan 20 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Apartment dan Hotel keterangan: proyek milik Agung Podomoro Land ini merupakan proyek terbaru di Bandung yang ditargetkan selesai 2014. Agung podomoro land sebelumnya melalui proyeknya telah membangun sekurangnya 4 gedung tinggi di Bandung. Parahyangan Residence ini terletak di Jl Cimbuleuit Bandung dan berdekatan dengan proyek Galeri Cimbuleuit.
Spoiler
4. Panoramic Apartment Jumlah lantai: 28 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Apartment keterangan: salah satu proyek Wika di Bandung yang mulai dibangun awal 2012 ini dan ditargetkan selesai pada 2014 mendatang. proyek ini akan bersamaan selesainya dengan proyek wika lainnya di Bandung yakni La Grande condotel and apartment setinggi 2 X 20 Lantai. apabila rampung pada 2014 nanti, gedung ini akan menempati 5 besar gedung di bandung untuk sementara
Spoiler
5. Jarrdin Apartment Bandung Jumlah lantai: 4 X 25 Ketinggian: - meter Penggunaan: Apartment keterangan: Jarrdin apartment yang terletak di Jl. Cihampelas ini merupakan proyek milik Kagum Group yang merupakan perusahaan asal Bandung. setidaknya Kagum Group saat ini akan membangun beberapa belas gedung tinggi yang memiliki ketinggian diatas 20 lantai. Jarrdin Apartment ini akan diserah terimakan akhir tahun 2012.
Spoiler
|
MEDAN - Propinsi Sumatera Utara
12 Gedung Tertinggi di Medan sampai dengan 9/12
1. JW Marriot Hotel Jumlah lantai: 28 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Hotel keterangan: Gedung tertinggi di Medan sekaligus tertinggi di Pulau Sumatera ini merupakan Hotel JW Marriot pertama di Pulau Sumatera. Gedung ini memberikan pengaruh yang sangat luar biasa bagi skyline kota medan.
Spoiler
2. Cambridge Condominiums Jumlah lantai: 4 X 24 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Apartment dan Hotel keterangan: Cambridge Apartment ini merupakan salah satu apartment ter mewah yang berada di JL S. Parman Medan. dengan desain yang elegan, gedung ini memberikan nilai lebih terhadap gengsi penghuninya. salah satu tower dari kompleks ini digunakan sebagai Hotel yakni swissbell hotel.
Spoiler
3. City Internasional Jumlah lantai: 16 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Hotel keterangan: merupakan gedung paling tinggi ke lima sampai sept 12 ini. dengan warna biru, gedung ini cukup mudah di ingat dan dilihat dari kajauhan
Spoiler
4. Royal Residence Jumlah lantai: 15 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Apartment keterangan: Gedung Twin Tower apartment di kota medan ini memiliki desain yang cerah, dengan warna kuning dan putih, gedung ini mudah dilihat dari penjuru kota medan.
Spoiler
5. Hermes Hotel Jumlah lantai: 14 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Hotel keterangan: Hermes Hotel merupakan hotel milik pengembang asal Medan yang juga membangun banyak property lainnya di kota medan. hotel ini merupakan hotel bintang 3 dan memiliki desain unik pada atapnya
Spoiler
6. The Aryaduta Medan Jumlah lantai: 14 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Hotel keterangan: Aryaduta hotel medan ini terletak pada lokasi yang premium. dibangun diatas mall Grand Palladium Medan. hotel ini tampil dengan facade yang yang elegan dengan dibalut oleh kaca yang berwarna biru dongker.
Spoiler
7. Grand Angkasa Jumlah lantai: 13 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Hotel keterangan: Hotel yang sudah cukup tua di Medan ini memiliki desain yang cukup menarik dan ala 90an. gedung ini memiliki fasilitas yang cukup lenglap seperti gym, kolam renang, resto dan lainnya
Spoiler
8. Santika Premiere Dyandra Jumlah lantai: 12 lantai Ketinggian: 48 meter Penggunaan: Hotel keterangan: Hotel dengan desain yang sangat bagus ini merupakan hotel yang di desain langsung oleh Urbane Indonesia dengan arsiteknya M. Ridwan Kamil. hotel dengan desain milenium berbalut dengan warna merah ini dilengkapi dengan ballroom dan juga fasilitas yang terbilang lengkap.
Spoiler
9. Grand Antares Jumlah lantai: 12 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Hotel keterangan: Gedung yang terletak di Jl. SM raja Medan ini memiliki desain yang terbilang cukup kaku dengan warna cokelat sebagai warna dominan,
Spoiler
TOP 5 UNDER CONSTRUCTION BUILDING IN MEDAN untuk melengkapi list gedung tertinggi di Medan, berikut adalah 5 proyek gedung tertinggi di Medan yang tengah dibangun 1. Medan Center Point Jumlah lantai: 30, 27 dan 23 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Apartment, Hotel, Mall dan Office keterangan: Superblok yang tengah di bangun di Medan ini memiliki koleksi gedung-gedung yang tinggi, dan salah satunya mencapai 30 lantai dan akan menjadi gedung tertinggi di medan bila selesai. saat ini pembangunan masih menggarap Mall, dan tower-tower yang tinggi akan segera dibangun.
Spoiler
2. Speed Line Hotel and Convention Center Jumlah lantai: 20 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Hotel keterangan: dibangun dengan ketinggian 20 lantai, hotel ini akan menjadi salah satu hotel tertinggi di Medan apabila selesai dibangun. ditambah fasiltias convention centernya pasti akan memperkokoh Medan sebagai salah satu kota MICE di Indonesia. namnun sayang rendering dari proyek ini belum di publish
Spoiler
3. Sky City Apartment Jumlah lantai: 20 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Apartment keterangan: proyek yang terletak di JL Medan Bandung ini dibangun pada tanah ex rukan yang dihancurkan dan kembali dibangun. apabila selesai tepat waktu, maka gedung ini akan menjadi apartment tertinggi ke 4 di kota medan setelah cambridge.
Spoiler
4. Setiabudi Residence Jumlah lantai: 2 X 18 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Apartment keterangan: dibangun dengan sasaran utama mahasiswa, apartment ini hadir dengan harga dan kualitas yang terbilang prima. gedung setinggi 18 lantai ini terletak pada kawasan kampus.
Spoiler
5. Adimulya Hotel Jumlah lantai: 16 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Hotel keterangan: proyek hotel setinggi 16 lantai ini belum diketahui rendernya, namun progressnya sudah dimulai
Spoiler
|
MAKASSAR - Propinsi Sulawesi Selatan
12 Gedung Tertinggi di Medan sampai dengan 9/12
1. Menara Bosowa Jumlah lantai: 23 lantai Ketinggian: 120 meter Penggunaan: Perkantoran keterangan: Gedung perkantoran tertinggi di Indonesia bagian timur sekaligus gedung tertinggi di Indonesia bagian timur ini memiliki desain yang cukup iconic, walau desainnya sedikit mirip dengan salah satu gedung yang terletak di kuningan Jakarta, namun gedung ini tetap menjadi salah satu kebanggaan masyarakat Makassar.
Spoiler
2. Graha Pena Jumlah lantai: 19 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Perkantoran keterangan: gedung office tertinggi kedua di Indonesia bagian timur ini memiliki desain yang iconic, dengan bentuk pena pada bagian atapnya gedung ini menjadi salah satu landmark kota makassar
Spoiler
3. Menara Phinisi UNM Jumlah lantai: 18 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Pendidikan keterangan: Gedung yang terletak di Kampus Universitas Negeri Makassar ini memiliki desain yang benar-benar unik, didesain sedemikian rupa sehingga menyerupai layar pada perahu. gedung ini merupakan gedung pendidikan tertinggi di makassar sekaligus Indonesia bagian timur
Spoiler
4. Aston Hotel Makassar Jumlah lantai: 18 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: HotelG keterangan: gedung hotel setinggi 18 lantai ini dilengkapi dengan convention center. gedung ini merupakan hotel tertinggi di Makassar
Spoiler
5. Clarion Hotel Jumlah lantai: 17 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Hotel keterangan: Gedung tertinggi di Makassar nomor 5 untuk saat ini.
Spoiler
6. Wisma Kalla Jumlah lantai: 15 lantai Ketinggian: 70 meter Penggunaan: Perkantoran keterangan: gedung setinggi 15 lantai ini merupakan milik Kalla group, yakni milik mantap wapres RI. Bpk Jusuf Kalla
Spoiler
7. PT Eastern Pearl Flour Mills Jumlah lantai: 14 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Industri keterangan: Gedung Pabrik yang berada di sebelah utara Makassar ini merupakan bangunan pabrik tertinggi di Makassar
Spoiler
8. Menara Bedikari Jumlah lantai: 14 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Perkantoran keterangan: Gedung ini merupakan salah satu gedung tertua di Makassar
Spoiler
9. Singgasana Hotel Jumlah lantai: 14 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Hotel keterangan: salah satu gedung tertua di Makassar
Spoiler
10.Sahid Hotel Jumlah lantai: 12 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Hotel keterangan: Hotel milik sahid Group. hotel ini memiliki desain tradisional khas minahasa
Spoiler
11. Colonial Hotel Jumlah lantai: 12 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Hotel keterangan: Hotel pertama di kawasan tanjung bunga yang memiliki jumlah lantai 12 lantai ini memiliki desain "jadoel" dengan wana hitam dan putih.
Spoiler
12. Menara Bank Mega Jumlah lantai: 12 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Perkantoran keterangan: Gedung bank mega yang terletak di kawasan Trans Studio Makassar ini memiliki desain yang modern dan elegan
Spoiler
TOP 5 UNDER CONSTRUCTION BUILDING IN MAKASSAR untuk melengkapi list gedung tertinggi di Makassar, berikut adalah 5 proyek gedung tertinggi di Makassar yang tengah dibangun 1. Royal Apartment Jumlah lantai: 3 X 23 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Apartment keterangan: Proyek apartment pertama di Makassar ini sempat terhenti selama beberapa lama kemudian dilanjut pada 2012 ini, serah terima tower 1 direncanakan pada tahun 2013 akhir.
Spoiler
2. Park Inn Hotel Jumlah lantai: 19-21 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Hotel keterangan: Proyek Hotel dengan desain yang iconic ini dibangun di Tanjung Bunga yang merupakan kawasan wisata dan bisnis Makassar. masih terdapat kebingungan mengenai jumlah lantainya, namun ketinggiannya diperkirakan antara 19-21 lantai
Spoiler
3. Iqra Building Jumlah lantai: 19 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Pendidikan keterangan: gedung baru di Universitas Muhammadyah Makassar ini sudah dalam tahap TO atau pembangunan struktur sudah mencapai puncak lantai pada lantai 19.
Spoiler
4. Karebosi Kondotel Jumlah lantai: 18 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Hotel keterangan: Hotel milik perusahaan asli makassar ini dibangun dengan konsep hotel dan grosir. hotel yang disertai observation floor pada lanai 16 ini menjanjikan pemandangan yang indah.
Spoiler
5. Aerotel Smile Jumlah lantai: 17 lantai Ketinggian: - meter Penggunaan: Hotel keterangan: hotel bintang 3 dan memiliki 150 kamar ini sudah memasuki masa TO dan tengah melakukan penyelesaian konstruksi.
Spoiler
|
BATAM - Propinsi Kepulauan Riau
dalam pendataan
|
SEMARANG - Propinsi Jawa Tengah
dalam pendataan
|
BALIKPAPAN - Propinsi Kalimantan Timur
dalam pendataan
|
PALEMBANG - Propinsi Sumatera Selatan
dalam pendataan
|
booking
dalam pendataan
|
booking2
dalam pendataan
|
booking3
dalam pendataan
|
booking4
dalam pendataan
|
booking5
dalam pendataan
|
All times are GMT +7. The time now is 05:48 PM. |
Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2025, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by
DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) -
vBulletin Mods & Addons Copyright © 2025 DragonByte Technologies Ltd.