forumku

forumku (https://www.forumku.com/)
-   Komunitas Positif (https://www.forumku.com/komunitas-positif/)
-   -   Jangan Sampai Sholat Tarawih Kalian Terganggu Gara-Gara Ini (https://www.forumku.com/komunitas-positif/70304-jangan-sampai-sholat-tarawih-kalian-terganggu-gara-gara-ini.html)

destidesty 3rd June 2017 09:26 AM

Jangan Sampai Sholat Tarawih Kalian Terganggu Gara-Gara Ini
 
Pernahkah Anda terbangun di tengah malam atau bahkan saat melakukan ibadah malam seperti halnya tarawih atau tahajud karena sakit maag? Sakit perut di malam hari dapat mengganggu tidur dan aktivitas Anda di kemudian hari. Jika Anda mengalami maag setiap hari dan ingin mengontrol kondisi ini, tips berikut dapat membantu.

https://c1.staticflickr.com/5/4264/3...07d9cc8d_m.jpg

Hindari mengenakan pakaian ketat, terutama di daerah pinggang Anda

Pakaian ketat dapat memberikan tekanan pada perut Anda yang mengarah ke gejala mulas. Pakaian yang agak longgar membantu mengurangi tekanan pada perut saat tidur, dan aliran darah akan lancar.

Ada beberapa makanan yang bisa memicu sakit maag dan harus Anda hindari

Meskipun makanan ini mungkin memiliki reaksi yang berbeda pada setiap orang, namun makanan ini juga dapat menjadi faktor risiko yang memperburuk kondisi Anda. Makanan tersebut adalah alkohol, minuman berkafein seperti cola, kopi, dan teh; coklat dan kakao; mint; bawang putih; bawang merah dan bombay; susu; makanan berlemak, pedas, berminyak, atau makanan yang digoreng; dan makanan asam seperti produk jeruk atau tomat.

Cobalah untuk menghindar dari makan pada malam hari atau makanan porsi besar "terutama saat berbuka puasa"

Dokter selalu merekomendasikan untuk tidak makan dua atau tiga jam sebelum tidur untuk mengurangi asam lambung dan memungkinkan perut untuk sebagian kosong sebelum Anda tidur. Selain itu, perut Anda bisa mengalami tekanan lebih karena makanan dengan porsi besar. Cobalah untuk makan makanan dalam porsi kecil dalam sehari, terutama di malam hari untuk membantu mencegah gejala mulas pada malam hari.


All times are GMT +7. The time now is 01:00 AM.

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.