forumku

forumku (https://www.forumku.com/)
-   Forumku the Lounge (https://www.forumku.com/forumku-the-lounge/)
-   -   Millennials Lebih Suka Tinggal Di Apartemen. Kenapa? (https://www.forumku.com/forumku-the-lounge/76140-millennials-lebih-suka-tinggal-di-apartemen-kenapa.html)

gitaanindya 21st January 2018 09:48 AM

Millennials Lebih Suka Tinggal Di Apartemen. Kenapa?
 

Apartemen menjadi jenis hunian yang dipilih oleh banyak kaum urban Indonesia. Pun begitu dengan generasi milenial. Banyak milenials yang lebih memilih untuk tinggal di apartemen dibanding rumah tapak.

Tapi ternyata pilihan ini bukan tanpa alasan lho. Ada beberapa hal yang membuat generasi ‘kekinian’ ini lebih memilih untuk tinggal di hunian vertikal.

Lalu, apa sajakah alasan tersebut? Berikut ulasannya.

Fleksibel

Generasi milenial cenderung memiliki pola hidup yang suka berpindah-pindah tempat tinggal dengan alasan ingin ber-traveling untuk mendapatkan pengalaman baru. Hal ini pun membuat perabotan yang mereka miliki nggak terlalu banyak. Tujuannya agar mereka bisa dengan mudah berpindah tempat tinggal.

Selain itul, hal ini juga membuat mereka lebih memilih untuk menyewa atau tinggal di apartemen karena lebih fleksibel dibanding memiliki rumah di satu tempat.

Melambangkan gaya hidup terkini

Apartemen biasanya ditinggali oleh orang-orang yang memiliki produktivitas kerja tinggi. Selain itu, lengkapnya fasilitas dan juga desain kebanyakan apartemen yang terkesan mewah membuat generasi milenial merasa bangga jika mereka bisa memiliki atau tinggal di apartemen.

Praktis

Generasi milenial paling anti dengan hal-hal yang ribet. Karena sudah terbiasa mendapatkan sesuatu dengan mudah melalui gadget dan internet, mereka pun juga nggak mau repot dalam urusan tempat tinggal.
Apartemen yang dilengkapi dengan fasilitas-fasilitas pendukung yang memadai akan membuat milenials lebih betah karena mereka bisa memenuhi kebutuhan dengan mudah.

Minimalis

Minimalis menjadi salah satu kriteria hunian incaran generasi milenial. Karena lebih banyak menghabiskan waktu untuk bekerja, milenials hanya memiliki sedikit waktu untuk membersihkan dan merawat tempat tinggalnya. Nah, tinggal di apartemen membuat mereka lebih mudah dalam menjalankan hal ini.

Lebih suka hidup di tengah kota

Dibangun di pusat kota menjadi salah satu alasan mengapa milenials lebih memilih apartemen sebagai tempat tinggal. Karena pusat kehidupan generasi milenial juga berada di tengah kota, tinggal di apartemen akan memudahkan mereka untuk menjangkau berbagai akses seperti kantor, fasilitas umum, pusat hiburan, dan pusat perbelanjaan.

Nah, itulah beberapa alasan yang membuat generasi milenial lebih menyukai apartemen. Apakah kamu juga berpikir demikian?


sumber: BisnisProperti88


All times are GMT +7. The time now is 12:47 PM.

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.