forumku

forumku (https://www.forumku.com/)
-   Forum Travelingku Jalan Jalan (https://www.forumku.com/forum-travelingku-jalan-jalan/)
-   -   Mengenal Lebih Jauh Tentang Kampung Warna-Warni Malang (https://www.forumku.com/forum-travelingku-jalan-jalan/82813-mengenal-lebih-jauh-tentang-kampung-warna-warni-malang.html)

Carolina Lee 23rd July 2018 02:56 PM

Mengenal Lebih Jauh Tentang Kampung Warna-Warni Malang
 
Bagi kamu yang tinggal di Malang, ada rencana nggak pergi ke Kampung Jodipan? Kampung Jodipan ini letaknya di Jalan Temenggung Ledok, Kecamatan Blimbing, Kota Malang tepatnya di daerah aliran Sungai Brantas. Nah dulunya, kampung ini adalah daerah kumuh dan warganya punya kebiasaan membuang sampah ke sungai. Bahkan, Pemerintah Kota Malang sempat merencanakan penggusuran kampung ini, tapi sejak 6 Juni 2016 rencana ini nggak dilakukan.

Kenapa nggak jadi digusur? Nah, itu karena ada sekelompok mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang yang diketuai oleh Nabila Firdausiyah Salis Fitria dan teman-temannya yaitu Ira Yulia Astutik, Dinni Anggraeni, Wahyu Fitria, Elmy Rukhiatun, Fahd Afdallah, dan Ahmad Wiratman memberikan ide mulia untuk memperindah kampung Jodipan. Mereka mau mengubah kampung ini menjadi kampung warna warni, mengubah kebiasaan warga yang membuang sampah ke sungai dan mengajak warga agar menjaga lingkungannya tetap bersih. Ide ini pun disambut dengan baik oleh pemerintah dan juga mendapat sponsor dari program Corporate Social Responsibility Indana Paint. Kok bisa yah mahasiswa mahasiswi ini punya ide mulia seperti itu? Nah, ide Nabila dan teman-temannya ini ternyata berasal dari tugas Public Relations loh! Dalam mata kuliah media management, mereka diharuskan untuk mencari real-client, menganalisa masalah, dan menyelesaikannya dalam bentuk event.

Akhirnya peresmian kampung ini dilakukan pada bulan September 2016. Kampung Warna-Warni Jodipan ini pun menjadi kampung warna-warni pertama di Indonesia dan juga menginspirasi Kampung Warna-Warni yang ada di Semarang. Dan saat ini Kampung Warna-Warni Jodipan pun dikenal juga dengan sebutan Kampung Warna-Warni Malang. Warna-warni dari Kampung Jodipan Malang ini ternyata terinspirasi dari kampung warna-warni terkenal di dunia yaitu Rio de Janeiro di Brazil dan Kota Biru di India. Kalau kamu mau menjelajahi Kampung Warna-Warni Malang, kamu cukup membayar tiket masuk sebesar Rp. 2.000. Kamu juga bisa berpartisipasi dalam membeli stiker seharga Rp. 2.000 yang akan digunakan sebagai biaya perawatan, inovasi gambar, dan kebersihan.


All times are GMT +7. The time now is 09:04 AM.

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.