forumku

forumku (https://www.forumku.com/)
-   Forum Komputerku (https://www.forumku.com/forum-komputerku/)
-   -   4 Pertanyaan Ini Dapat Menjawab Cara Pemasangan Panel Surya Ideal untuk Atap Rumah di Indonesia (https://www.forumku.com/forum-komputerku/89295-4-pertanyaan-ini-dapat-menjawab-cara-pemasangan-panel-surya-ideal-untuk-atap-rumah-di-indonesia.html)

rai_ihan 23rd January 2019 02:09 PM

4 Pertanyaan Ini Dapat Menjawab Cara Pemasangan Panel Surya Ideal untuk Atap Rumah di Indonesia
 

SANKELUX- Sebagai negara tropis yang berada di titik garis equador/Khatulistiwa, Indonesia memang mendapatkan sinar matahari yang melimpah sepanjang tahun. Akan tetapi, karena Indonesia sangatlah luas, tidak semua wilayah mendapatkan paparan sinar matahari yang sama. Bahkan di beberapa wilayah tertentu, justru dikenal dengan curah hujan yang tinggi sepanjang tahun.

Oleh karena itu, pemasangan panel surya untuk atap rumah pun tidak bisa sembarangan. Bukan hanya menghitung harga panel surya untuk rumah tangga saja yang dibutuhkan lho. Memasang harga listrik tenaga surya 5000 watt tidak serta merta membuat panel surya dapat menyerap daya maksimal. Tetapi, diperlukan juga perhatian khusus untuk beberapa aspek terkait atap rumah. Untuk tips-tipsnya, Anda dapat menjawab empat pertanyaan ini.

1. Dimana Lokasi Rumah Anda?
Posisi rumah Anda dari garis Khatulistiwa akan sangat mempengaruhi efektifitas penyerapan energi matahari. Kuncinya adalah, jika rumah Anda berada di atas garis Khatulistiwa, maka panel surya akan bekerja paling baik jika menghadap selatan. Dan jika rumah Anda berada di bawah garis Khatulistiwa, maka posisikan panel surya menghadap utara. Akan tetapi, jika arah yang tepat ternyata terhalang obyak yang tidak bisa dilhilangkan seperti rumah tetangga, Anda selanjutnya dapat membaca pertanyaan nomor empat.


2. Kemana Arah Atap Rumah Anda?
Memang, sudah dijelaskan sebelumnya jika posisi ideal panel surya menghadap utara atau selatan. Tapi bagaimana jika posisi atap rumah Anda tidak memungkinkan? Bagaimana jika rumah Anda menghadap barat, timur, atau bahkan barat laut? Tenang, dengan cara yang tepat, sistem akan tetap berfungsi maksimal. Untuk menyiasatinya, Anda perlu untuk mengorbankan segala penghalang yang memungkinkan menganggu maksimalisasi kinerja solar panel. Misalnya adalah pohon besar, sebaiknya potong dahan-dahan besar yang dapat member bayangan.

3. Apa Tipe Atap Rumah Anda?
Atap rumah terbuat dari berbagai macam material. Meskipun kebanyakan rumah di Indonesia menggunakan genteng keramik, tetapi harus dipastikan terlebih dahulu apa tipe atap rumah Anda. Hal ini karena tipe atap akan berpengaruh terhadap pilihan jenis tipe dan struktur penyangga panel surya Anda. Jika menggunakan jenis keramik, dudukan penyangga dapat dipasang diantara sambungan genteng. Berbeda dengan jenis genteng asbes atau aspal yang membutuhkan rangkaian penyangga yang disatukan dengan rangka atap rumah.

4. Berapa Derajat Kemiringan Atap Rumah Anda?
Di Indonesia, rumah rata-rata memiliki kemiringan atap 30-40°. Sedangkan panel surya dapat menangkap sinar matahari dengan maksimal pada kemiringan atap 10°. Semakin miring atap, efisiensi panel surya akan berkurang. Jadi untuk memasimalkan daya serap panel surya, Anda dapat memasangnya dengan posisi yang lebih datar. Dapat disiasati dengan menggunakan penyangga yang lebih tinggi di bagian bawah dan diarahkan ke atas.

Nah, jika keempat pertanyaan diatas sudah terjawab, maka langkah selanjutnya adalah menginstalasi harga listrik tenaga surya 5000 watt. Tapi tentu saja jangan lupa mengimplementasikan keempat hal diatas, supaya harga listrik tenaga surya 5000 watt Anda dapat menyerap dan memproduksi energi maksimum setiap harinya.


All times are GMT +7. The time now is 08:16 AM.

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.