forumku

forumku (https://www.forumku.com/)
-   Forum Kulinerku Makan Makan (https://www.forumku.com/forum-kulinerku-makan-makan/)
-   -   Cara Menikmati Kopi di Berbagai Negara (https://www.forumku.com/forum-kulinerku-makan-makan/90014-cara-menikmati-kopi-di-berbagai-negara.html)

rikasalsabilah 13th February 2019 02:25 PM

Cara Menikmati Kopi di Berbagai Negara
 
https://www.scarfmedia.id/wp-content...sisinsider.png
Kaffeost

Setiap orang memiliki kebiasaan yang berbeda dalam menikmati sesuatu, kayak ada yang suka makan roti tawar yang benar-benar tawar, ada yang suka dengan olesan, ada yang suka dipanggang dengan olesan tadi atau hanya sekedar dicelupkan ke kopi, teh atau susu. Semua orang berbeda, sama kayak menikmati secangkir kopi, beda negara beda juga caranya. Kayak di negara mana saja sih?

Kaffeost

Menikmati kopi ada yang menyukai saat masih panas namun ada juga yang dingin, ada yang suka tanpa gula atau ditambah gula. Kayak di Finlandia, teman minum kopi di sana adalah dengan keju. Masyarakat di sana menikmati kopi panas di atas potongan keju yang dibuat dengan susu sapi atau susu rusa

Yuanyang

Kalau biasanya menikmati kopi hanya dengan gula, susu atau krimmer. Di negara tetangga kita, Malaysia ada minuman, Yuanyang yang merupakan campuran antara kopi, susu dan teh. Kamu pernah mencobanya?

Café Bombon

Buat kamu penikmat minuman manis namun ingin juga menyesap pahitnya kopi, di Spanyol ada minuman yang bisa memenuhi kebutuhanmu. Café BomBon adalah kopi yang disajikan dengan kental manis dengan takaran yang seimbang, 50:50 untuk keduanya.

Spiced Coffee

Kalau minum sesuatu yang terbuat dari campuran rempah-rempah biasanya identik dengan minuman sehat dengan rasa yang khas dan hangat ketika dinikmati. Di Moroko, kopi khas di sana mencampurkan kopi hitam dengan rempah kayak lada hiatm, cengkeh, pala, kapulaga atau kayu manis.

sumber


All times are GMT +7. The time now is 04:35 PM.

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.