forumku

forumku (https://www.forumku.com/)
-   Bumil Ibu Hamil (https://www.forumku.com/bumil-ibu-hamil/)
-   -   Bila Ibu Merasakan Tanda Ini Maka Persalinan Sudah Semakin Dekat (https://www.forumku.com/bumil-ibu-hamil/91038-bila-ibu-merasakan-tanda-ini-maka-persalinan-sudah-semakin-dekat.html)

bellajulianti95 12th March 2019 11:14 AM

Bila Ibu Merasakan Tanda Ini Maka Persalinan Sudah Semakin Dekat
 
Umumnya, kebanyakan ibu hamil melahirkan di usia kehamilan minggu ke 39 dan 41. Hanya saja, karena setiap usia kehamilan masing-masing wanita berbeda maka banyak kelahiran bayi terjadi pada salah satu minggu tersebut tanpa menunjukkan tanda-tanda yang signifikan.

Maka dari itu, ibu hamil dengan usia kehamilan yang sudah tua penting sekali mengetahui dengan baik tanda-tanda melahirkan. Terutama bagi anda yang berencana melahirkan dengan cara yang normal.

https://res.cloudinary.com/dk0z4ums3...-alodokter.jpg

Sambil mempersiapkan diri dan bersiaga menyambut kelahiran si buah hati. Anda dapat memperhatikan beberapa tanda-tanda melahirkan di bawah ini yang mungkin terjadi pada fisik maupun emosional seorang calon ibu.

Sebab biasanya, tanda-tanda melahirkan semacam ini akan dapat terjadi beberapa minggu atau beberapa hari menjelang waktu persalinan. Seperti apa saja tandanya? Mari simak di bawah ini.

Sulit Tidur

Pada para calon ibu yang sedang menanti kelahiran si buah hati anda perlu berhati-hati dengan segala tanda fisik yang muncul beberapa saat menjelang kelahiran si buah hati. Ibu mungkin merasakan sulit tidur selama beberapa hari. Kondisi ini terjadi ketika disertai ibu mengalami kontraksi halus dan beberapa keluhan menjelang persalinan lainnya.

Tanda-tanda melahirkan yang satu ini meski bukanlah sebuah tanda yang pasti. Namun sebaiknya diwaspadai karena kita tidak tahu kapan bayi kita siap dilahirkan ke dunia. Maka dari itu, selalu waspada dengan setiap gejala atau tanda-tanda melahirkan fisik yang terjadi.

Bayi Anda Semakin Merosot

Ketika waktu persalinan sudah semakin dekat, secara otomatis bayi anda akan menyesuaikan posisinya dengan bagian kepala di bawah dan kaki di atas guna mempersiapkan persalinannya. Hal inilah yang akan membuat anda merasakan sensasi seperti bayi anda semakin merosot ke bagian bawah hingga ke bagian panggul.

Jangan khawatir dengan kondisi yang satu ini. Tanda-tanda melahirkan ini adalah tanda yang umum dan hampir setiap calon ibu merasakan tanda yang sama. Anda hanya perlu mulai siaga untuk segera mempersiapkan dimana anda akan bersalin dan tenaga medis mana yang akan menangani anda.

Pecahnya Ketuban

Tanda-tanda melahirkan selanjutnya yang mungkin dirasakan adalah air ketuban yang pecah. Kondisi ini akan mungkin mirip dengan air pipis yang keluar. Hanya saja, anda tidak bisa mengontrol volume cairan yang keluar dari bagian vagina sebagaimana pada saat anda pipis.

Pada kebanyakan wanita mereka akan lebih dulu merasakan kontraksi sebelum mengalami ketuban pecah. Namun demikian, tidak sedikit mereka yang pecah ketuban dahulu baru disertai dengan kontraksi. Yang perlu diwaspadai adalah ketika air ketuban pecah namun tidak ada kontraksi yang menyertai kondisi ini.

Hal ini dikarenakan air ketuban yang melindungi bayi dari bakteri telah habis karena telah lebih dulu pecah. Hal inilah yang akan memungkinkan induksi dilakukan guna menyelamatkan bayi dan mempercepat proses persalinan.

Frekuensi Buang Air Kecil Meningkat

Hal lain yang mungkin dirasakan sebagai tanda-tanda akan melahirkan adalah meningkatnya frekuensi buang air kecil. Kondisi ini terjadi sebab posisi bayi yang semakin turun ke bawah akan menekan bagian kandung kemih sehingga tak heran dalam waktu bersamaan anda akan mulai sering merasa ingin buang air kecil.


All times are GMT +7. The time now is 11:19 AM.

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.