forumku

forumku (https://www.forumku.com/)
-   Forumku Media, Internet and Communication (https://www.forumku.com/forumku-media-internet-and-communication/)
-   -   Ramos Horta Nyogok Agar Timor Leste Jadi Anggota ASEAN, Indonesia Tak Mengizinkan (https://www.forumku.com/forumku-media-internet-and-communication/98310-ramos-horta-nyogok-agar-timor-leste-jadi-anggota-asean-indonesia-tak-mengizinkan.html)

jimmyjib 16th June 2021 04:11 AM

Ramos Horta Nyogok Agar Timor Leste Jadi Anggota ASEAN, Indonesia Tak Mengizinkan
 
Memang naif bila mengatakan Timor Leste lebih baik keadaannya dari Indonesia.

Narasi demikian patut dilihat sebagai pendapat subyektif dimana Timor Leste kenyataannya sangat sulit maju tanpa Indonesia.

Lebih jauh banyak komoditas utama Timor Leste yang disuplai dari Indonesia.

Baca juga: Timor Leste

Baca juga: Sejarah Timor Leste


Belum stabilnya perekonomian dan Sumber Daya Manusia (SDM) nyatanya tak membuat Timor Leste berkecil hati.

Bahkan pada Maret 2011 PM Timor Leste saat itu Ramos Horta mengungkapkan negaranya harus segera bergabung dengan ASEAN.

Dikutip zonajakarta.com dari Arab News, Rabu 15 Juni 2021, untuk menjadi anggota ASEAN, Timor Leste bahkan rela 'nyogok' dengan menjadi anggota WTO (World Trade Organization) terlebih dahulu pada 3 Oktober 2020.

Hal ini untuk menyiasati dimana perekonomian Timor Leste yang lesu bisa dikerek agar segera diterima menjadi anggota ASEAN.

Dosen Senior Departemen Kajian Internasional dan Strategis Fakultas Seni dan Ilmu Sosial Universitas Malaya, Khoo Ying Hooi melihat apa yang dilakukan Timor Leste ini sebagai usaha ngeyelnya masuk ASEAN walau belum memenuhi syarat.

Karena ASEAN hanya mengizinkan sebuah negara bergabung jika memenuhi persyaratan.

Karena belum memenuhi syarat maka Indonesia dan anggota ASEAN lainnya tak mengizinkan Timor Leste bergabung.

"Mereka menghadapi persyaratan yang terlalu berat dipenuhi Dili."

"Para anggota ASEAN belum siap menerima Timor Leste," ujar Hooi seperti dikutip dari The Diplomat.

Persyaratan paling utama bagi Dili ialah tak adanya infrastruktur memadai di Timor Leste.*


All times are GMT +7. The time now is 10:06 PM.

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.