forumku

forumku (https://www.forumku.com/)
-   Forum Kesehatan (https://www.forumku.com/forum-kesehatan/)
-   -   Kasus Covid di Luar Jawa-Bali Melonjak, Ini Perintah Jokowi untuk TNI-Polri (https://www.forumku.com/forum-kesehatan/98655-kasus-covid-di-luar-jawa-bali-melonjak-ini-perintah-jokowi-untuk-tni-polri.html)

akumahe 8th August 2021 09:35 AM

Kasus Covid di Luar Jawa-Bali Melonjak, Ini Perintah Jokowi untuk TNI-Polri
 
https://photo.reqnews.com/data/images/09/Jokowi.png

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebut selama dua minggu terakhir penambahan kasus baru Covid-19 di luar Jawa terus meningkat. Menurutnya, adanya pergeseran lonjakan kasus harus direspon cepat oleh semua pihak termasuk TNI-Polri.

Hal itu Jokowi sampaikan saat memimpin rapat terbatas evaluasi perkembangan dan tindak lanjut PPKM level 4 bersama para menteri, Panglima TNI, Kapolri, dan seluruh gubernur/wakil gubernur di RI.

"Respons cepat, karena keliatannya ini terjadi pergeseran lonjakan dari Jawa-Bali menuju ke keluar Jawa Bali," kata Jokowi dalam rapat yang disiarkan dalam YouTube Sekretariat Presiden, Sabtu 7 Agustus 2021.

Ia mencatat bahwa pada 25 Juli 2021 di luar Jawa-Bali berkontribusi 13.200 kasus atau 34% dari kasus baru secara nasional. "Tapi lihat per 1 Agustus naik menjadi 13.589 atau 44% dari total kasus baru secara nasional," ucap Jokowi.

Jokowi mengatakan kasus baru di luar Jawa-Bali kembali naik pada 6 Agustus 2021 ke angka 21.374 kasus atau 54% dari total kasus baru secara nasional. Dia meminta agar berhati-hati dengan kenaikan dalam 2 minggu terakhir tersebut.

"Dan saya perintahkan kepada Panglima, kepada Kapolri untuk betul-betul mengingatkan selalu kepada Pangdam, Kapolda, Danrem, Dandim, Kapolres untuk betul-betul merespons secara cepat dari angka-angka yang tadi saya sampaikan," ujar Jokowi.

sumber


All times are GMT +7. The time now is 03:03 AM.

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.