![]() |
|
![]() |
Notices |
Usaha Fashionku - My Fashion Business Forum ini Membutuhkan Moderator, Silakan mendaftar !!! |
![]() ![]() |
|
Thread Tools | Search this Thread | Display Modes |
![]() |
#1 |
Ketua RT
Join Date: 22 Jan 2019
Userid: 7659
Location: Jakarta
Posts: 124
Real Name: hasan sadikin
Likes: 0
Liked 0 Times in 0 Posts
|
![]() Kurang percaya diri pakai celana kulot wanita? Mungkin anda tidak tahu cara memakainya dengan benar. Sebab, anda perlu memperhatikan bahan, warna, atasan dan aksesoris lainnya untuk dipadukan. Terlebih lagi, model celana ini melebar pada bagian bawah sehingga cukup tricky untuk dikombinasikan dengan atasan.
Maka dari itu, banyak wanita yang menghindar penggunaan kulot karena takut tampak lebih pendek. Tidak perlu khawatir karena ada beberapa cara mudah yang bisa dilakukan agar kulot mendukung gaya outfit. Berikut panduan memakai celana kulot wanita agar matching dengan outfit dan sesuai bentuk badan. Tips Pakai Celana Kulot Wanita sesuai OOTD dan Bentuk Badan 1. Pilih Sesuai Bentuk Badan Bagi anda yang memiliki badan mungil serta curvy, pilihlah celana kulot dengan panjang hingga bawah lutut agar kaki tampak jenjang. Pilihlah celana kulot berbahan ringan dengan bagian pinggang tinggi untuk menonjolkan siluet tubuh. Dengan begitu, penampilan tampak lebih jenjang dan langsing. Padukan kulot dengan atasan crop top dan jangan memakai kulot yang semata kaki. Sementara itu, tubuh tinggi kurus disarankan memakai celana kulot wanita yang lurus dan memanjang untuk menonjolkan siluet kaki. Agar kaki tampak bervolume, padukan dengan crop top. Hindari kulot yang memiliki motif terlalu ramai dan pilihlah bahan yang ringan dan halus. Bagi pemilik badan pear atau hourglass, kulot A-line mampu mempertegas lekukan pinggang. Pakailah celana kulot dengan bagian bawah yang lebar dan panjangnya sebetis atau semata kaki. Bentuk badan apel sangat cocok memakai kulot berwarna gelap atau bermotif garis horizontal untuk menyamarkan pinggul. 2. Pilih Atasan Hampir semua jenis atasan serasi dipadukan celana kulot wanita. Salah satunya yakni kemeja bermotif atau berwarna solid. Kombinasi outfit ini memberikan kesan profesional sehingga cocok untuk acara formal seperti meeting atau kerja. Jika ingin tampil lebih casual atau santai, kulot bisa dipadukan dengan kaos yang dimasukkan ke dalam celana. Bagi anda yang ingin tampil feminim dan modis, OOTD celana kulot wanita dengan outer patut dicoba. Anda bisa memakai kaos, kemeja atau tanktop agar tampak stylish dan casual. Sementara itu, gaya sporty yang nyaman bisa diperoleh dengan sweater. Outfit ini cocok dipakai di tengah cuaca dingin dan tambahkan aksesoris seperti topi wol. 3. Tentukan Alas Kaki Ada beragam jenis aksesoris yang bisa dipilih untuk menyempurnakan penampilan seperti sepatu kets. Sepatu kets seperti converse atau sneakers favorit anda akan berhasil memberikan kesan sporty. Sementara itu, alas kaki seperti flat shoes, mary jane shoes dan sejenisnya mampu memberikan kesan manis dan imut. Itulah cara memakai celana kulot wanita agar tampak jenjang dan menawan. Mulai dari bentuk tubuh, atasan hingga alas kaki penting dipertimbangkan agar serasi dan nyaman. Anda bisa mempelajari bentuk tubuh terlebih dahulu dan pilihlah atasan sesuai kesan yang ingin ditampilkan. |
![]() |
![]() |
Sponsored Links |
![]() ![]() |
Bookmarks |
Tags |
celana, dan, dengan, kulot, yang |
![]() |
||||
Thread | Thread Starter | Forum | Replies | Last Post |
Bahaya Memakai Celana Jeans Ketat | hanifmaulana09 | Forum Kesehatan | 1 | 9th June 2019 10:14 PM |
Panduan Lengkap Memakai Kain Ihram Yang Benar Bagi Laki-Laki, Wanita dan Anak-Anak | rai_ihan | Forum Komputerku | 0 | 28th December 2018 09:33 AM |
Selebgram Asal Malang Tampil Modis | semamore | Forumku the Lounge | 0 | 23rd October 2018 03:42 PM |
Tips Tampil Modis Bersama Fashion Hijab | dekysatan | Busana Wanita | 0 | 8th March 2016 03:24 PM |
Dibutuhkan Segera Staf "Tele Marketing - CS" Minimal SMA Sederajat Jenjang Karir Bagus | Distributor | Karir dan Pekerjaan | 0 | 29th October 2015 11:21 AM |
Currently Active Users Viewing This Thread: 1 (0 members and 1 guests) | |
Thread Tools | Search this Thread |
Display Modes | |
|
|
![]() |