BolaSkor.com - Pelatih AC Milan, Stefano Pioli, menuding wasit Marco Serra bertanggung jawab atas kekalahan timnya melawan Spezia. Bahkan, Pioli mengklaim sang wasit meminta maaf kepada pemain Rossoneri.
AC Milan menderita kekalahan 2-1 melawan Spezia di San Siro. Hasil tersebut membuat Milan tertinggal dua poin dari Inter Milan yang berada di puncak klasemen.
Satu hal yang membuat Pioli dan para pemain Milan geram adalah dibatalkannya gol Junior Messias oleh sang pengadil. Marco Serra justru memberikan tendangan bebas untuk Milan. Beberapa waktu kemudian, Emmanuel Gyasi membawa Spezia balik unggul.
"Saya mencoba menenangkan para pemain. Namun, saya tidak berhasil seperti yang dibuktikan oleh gol Spezia," jelas Pioli kepada DAZN.
"Kami tahu itu tidak adil. Kami sendiri harus disalahkan, tetapi berbagi tanggung jawab dengan wasit."
"Saya meminta maaf mengatakan itu. Wasit bahkan meminta maaf. Bahkan, itu mungkin bukan kesalahan. Itu memalukan," tambah mantan pelatih Fiorentina tersebut.
"Namun, kami harusnya mendulang lebih banyak gol pada babak pertama. Ini malam yang buruk dan kami harus bereaksi sekarang," terang Pioli.
Berikutnya, Milan akan menghadapi dua laga berat. Zlatan Ibrahimovic dan kawan-kawan ditunggu Juventus dan Inter Milan pada dua laga Serie A berikutnya.
"Kami tidak pantas kalah hari ini. Kesalahan kami adalah kebobolan gol penyeimbang. Dari situlah kami harus berkembang. Laga ini akan memberikan motivasi bagi kami untuk duel-duel berikutnya," pungkas Pioli.
Sumber